Mendulang Berkah Ramadan dengan Galang Dana Online

Galang Dana Online

Bulan Ramadan merupakan salah satu bulan yang suci bagi umat muslim. Bulan ini merupakan ladang berkah bagi setiap umat manusia. Banyak yang berbondong-bondong berbuat kebaikan pada bulan ini. Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan Galang Dana Online. Apa maksudnya?

Dewasa ini, berbuat baik semakin mudah. Banyak platform yang menyediakan galang dana online. Ini membuat kita tidak perlu lagi memikirkan bagaimana cara berdonasi. Bagi orang-orang yang membutuhkan juga lebih terbaru dalam melakukan galang dana. Daripada menghabiskan energi untuk tidur setelah sahur, lebih baik menghabiskan uang untuk berdonasi.

Tren Galang Dana Online

Di sosial media pasti banyak kita lihat berbagai petisi yang menyuarakan suaranya. Selain petisi dalam bentuk dukungan virtual, beberapa juga meminta dukungan pendanaan. Salah satunya berbentuk donasi kesehatan.

Banyak kita lihat berseliweran orang-orang yang meminta ‘keajaiban sosial media’ berupa donasi online untuk membantu keluarga atau orang terdekat lainnya yang menderita penyakit serius. Tentunya penyakit parah memerlukan biaya kesehatan yang tidak sedikit. Inilah sebabnya mereka perlu mencari tambahan dana, berupa galang dana online.

Dimana Kita Bisa Melakukan Donasi Kesehatan?

Donasi Kesehatan

Walaupun ingin berbuat kebaikan, tentunya kita harus mencari tentang yang tepat untuk menyalurkan dana. kalau asal menempatkan sedekah, bisa-bisa malah dana kita diambil orang-orang tidak bertanggungjawab. Memang kita ingin bersedekah, tapi bukan berarti kepada penipu, kan?

Misalnya ketika ada seseorang yang meminta donasi dikarenakan terkena cacar monyet, harus dilihat dulu keaslian dari postingan galang dana online tersebut. Jangan-jangan dia hanya meringkuk di rumah dan monyetnya yang kena cacar, itupun kalau ternyata dia punya monyet.

Bagi kalian yang merasa kebingungan dengan banyaknya permintaan galang dana online yang bertebaran di internet, ada suatu platform yang bisa diakses terkait penggalangan dana ini. Platform yang berdiri tahun 2019 ini fokus kepada donasi terhadap penyakit serius dan kritis. Platform ini bernama Peduli Sehat.

Kenapa Memilih Platform?

Sebelum menjawab pertanyaan di atas, mari kita telisik dulu sejarah dari platform ini. Peduli Sehat adalah perusahaan yang memiliki kesadaran tinggi tentang tanggung jawab sosial. Kesadaran tersebut diimplementasikan dengan melakukan pelayanan galang dana online.

Platform ini juga memberikan jasa secara realtime dan transparan. Selain itu, platform galang dana online ini tidak hanya meng-cover perawatan tetapi juga pengobatan dan bertahan hidup. Ini artinya layanan ini memiliki banyak pilihan pendanaan sesuai dengan concern kalian.

Sejauh ini Peduli Sehat sudah melakukan 500 lebih campaign galang dana online dengan 100 lebih yang sudah sukses. Selain itu ada sekitar 500 donasi per harinya. Ini berdasarkan data pada bulan Maret 2019.

Platform ini sudah dimonitor oleh Kementerian Sosial dan Kementerian Komunikasi dan Informatika. Ini artinya bisa dipastikan bahwa platform ini bisa dipertimbangkan dan kredibilitasnya tidak diragukan lagi.

Itulah alasan platform ini cocok kalian jadikan tempat galang dana online.

Cara Berdonasi

Apabila kalian tertarik untuk berdonasi, bisa langsung mengakses websitenya di www.pedulisehat.id atau melalui aplikasi yang tersedia di Playstore. Bagi kalian pengguna iOS, aplikasi ini akan segera hadir juga di sana.

Cara menyalurkan donasi pun sangatlah mudah. Kalian bisa memilih melalui bank, e-wallet seperti OVO dan Gopay, ataupun Alfamart. Tidak perlu pusing-pusing untuk menyalurkan uang kalian di galang dana online milik Peduli Sehat.

Masih bingung dengan tata cara berdonasi di platform ini? Mari kita coba salah satu donasi kesehatan yang sedang berjalan, yaitu “Ayo Ber-Zakat bersama NU CARE – LAZISNU”. Ini adalah campaign dari NU Care – LAZISNU (Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama).

Galang Dana Online

Berbeda dari campaign galang dana online yang biasa kita lihat, di sini tidak ada target yang ditetapkan oleh pemilik campaign. Hal ini karena uang yang kalian sumbang di sini bertujuan untuk zakat, bukan untuk tujuan spesifik. Biasanya yang memakai target adalah donasi kesehatan untuk tujuan tertentu, misalnya campaign “Peduli desta lawan penyempitan sal. Empedu” yang memiliki target 50 juta.

Kembali ke salah satu campaign dari NU Care, misalnya kita sudah mantap ingin berdonasi di sana, silahkan klik tombol yang berada di bawah. Dalam kasus galang dana online ini tombolnya bertuliskan zakat karena bentuknya merupakan zakat. Apabila seperti campaign lain bisa jadi tulisannya donasi. Itu sama saja, hanya berbeda kata yang dipakai.

Galang Dana Online

Nantinya setelah masuk ke halaman selanjutnya, akan diminta untuk menuliskan berapa uang yang ingin kita donasikan untuk galang dana online ini. Beberapa penggalang dana memiliki Batasan minimal atau dengan kelipatan tertentu, kalian bisa membacanya sendiri ketika nanti sampai pada menu tersebut. Di campaign NU Care ada tulisan, “Kamu dapat berzakat mulai dari Rp110.000 dan harus dengan kelipatan ribuan.” Yang artinya zakat paling kecil adalah 110 ribu rupiah dan kelipatan ribuan, misalnya Rp111.000, tidak bisa Rp110.001.

Langkah selanjutnya adalah menentukan metode pembayaran. Kalau sudah mantap, bisa menuliskan komentar yang berupa semangat atau kata-kata apapun yang ingin disampaikan. Apabila tidak ingin terlihat namanya, kita bisa memilih melakukan galang dana online sebagai anonim.

Setelahnya, apabila sudah masuk, tinggal melakukan pembayaran. Apabila kalian belum masuk ke dalam platform, silahkan masuk dulu. Cukup seperti itu dan kalian sudah bisa melakukan kebaikan dengan berpatisipasi dalam galang dana online. Jadi, adakah masih alasan untuk tidak berbagi? Mari kita bersama ringankan lara.

Info terbaru dari Peduli Sehat bisa dilihat di Instagram. berbagai hal mengenai donasi juga bisa kalian lihat di sana.


Comments

6 responses to “Mendulang Berkah Ramadan dengan Galang Dana Online”

  1. Terima kasih untuk informasinya, pastinya paltform ini akan menjadi wadah untuk mengulurkan dana bantuan, buat saudara-saudara kita :))

  2. Terimakasih Informasinya kak , Paltfrom ini sayang sekali jika dilewatkan . Sangat berguna bagi mereka yang membutuhkan dana bantuan . Semoga barokah dan berkah ya kak 🙂

  3. Hobi Saya membaca, Dan tulisan kamu sangat bermanfaat bagi pembaca^^ Semangat terus ya!

  4. Aku suka artikel tentang pengetahuan. Dan sangat menbantu dan bermanfaat. Dsn semoga platform nya bisa membantu mereka yang membutuhkan dana bantuan. Sukses selalu ya. Aamiin

  5. Membantu sesama secara online sekarang semakin mudah caranya ya.. ada aplikasinya pula, jadi praktis.

  6. Siap, terima kasih kak apresiasinya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *